Jumat, 16 Juli 2010

Analisis Kuantitatif Kromatografi

Untuk menjamin kondisi yang digunakan dalam analisis kuantitatif bersifat stabil dan reprodusibel, baik pada penyiapan sampel atau proses kromatografi, berikut beberapa syarat yang hams dipenuhi dalam analisis kuantitatif:
Analit (solut) harus telah diketahui dan terpisah sempurna dari komponen-komponen lain dalam kromatogram
Baku dengan kemurnian yang tinggi dan telah diketahui harus
Tersedia
Prosedur kalibrasi yang sudah diketahui harus digunakan.

Untuk kromatografi planar, luas bercak (spot) atau kerapatan bercak dapat diukur secara in situ atau dapat juga dilakukan dengan cara:
bercak dikerok, dilarutkan dalam pelarut yang sesuai, dan ditentukan konsentrasinya dengan menggunakan teknik yang lain seperti dengan spektrofotometri UV, KCKT, dan sebagainya.
Sementara untuk kromatografi yang melibatkan kolom, kuantifikasi dapat dilakukan dengan: luas puncak atau dengan tinggi puncak yang keduanya proporsional dengan banyaknya senyawa yang diinjeksikan, jika dilakukan pada kisaran detektor yang linier'5'. Suatu kurva kalibrasi dapat diturunkan dari luas puncak atau tinggi puncak yang diperoleh dari berbagai macam larutan dengan konsentrasi tertentu'2'.

Sumber :
Rohman, Abdul. 2009. Kromatigrafi Untuk Analisis Obat. Yogyakarta: Graha Ilmu.

0 komentar:

Posting Komentar