Kamis, 23 September 2010

Kembalikan toili seperti dulu lagi


Kemajuan suatu daerah tentunya didukung oleh semua factor. Baik yang terkait dengan sumberdaya alam dan sumberdaya manusia. Toili merupakan sebuah kecamatan yang terletak dikabupaten banggai mempunyai segudang kekayaan yang terkandungnya. Tentunya hal itu perlu mendapatkan perhatian yang serius dalam hal penanganan masalah yang ada. Dengan adanya minyak bumi, emas dan ribuan hektar kelapa sawit menjadi pemicu kemarahan alam. Toili yang dulu yang terlihat dengan hantaran pohon-pohon yang luas sebagai sumber oksigen dalam membasmi polusi udara, tapi kini lenyap ditelan oleh kekayaan alam yang menjadi sumber kemarahan alam. Kekayaan yang terkandung dibumi toili seperti tambang emas dimana orang datang dari segala penjuru untuk mencari sebongkah emas konon katanya sangat mudah dicari. Toili yang dalamnya hanya dihuni oleh segelintir orang namun sekarang makin ramai dengan pendatang yang berebutan dengan pencarian emas. Akhirnya banyak perampokan merajalela, pencurian menjadi hal biasa bahkan tidak jarang pembunuhan kerap terjadi. Yang menjadi factor utama dalam tindakan criminal adalah dengan desakan ekonomi yang semakin sulit dengan diperparah oleh bukan penduduk asli toili. Sehingga segala macam cara dilakukan untuk bisa memenuhi hidup.



2 komentar:

  1. benar tuch k.jadikan toili seperti dulu....
    dan jadikan toili yg lbh maju....

    BalasHapus
  2. kalau bukan kita, siapa lagi yang akan mengingatkan kondisi toili....saya berharap kepada teman-teman dengan studi keluar daerah membawa segudang ilmu dan pengalaman sehingga bisa diterapkan di daerahnya sendiri...

    BalasHapus